Selulit merupakan suatu kondisi dimana kulit bergelambir akibat timbunan lemak yang tidak mampu dibuang tubuh ‘terperangkap’ di bawah kulit. Bagian tubuh yang sering timbul selulit adalah paha dan bokong. Biasanya, masalah selulit terjadi setelah pubertas.
Selulit dalam bahasa istilah medis dinamakan edematosa adiposis, deformans dermopanniculosis, status protrusus kutis, dan lipodistrofi gynoid. Oleh karena sering muncul di bagian paha, kali ini Sarkliwon akan membagikan cara menghilangkan selulit di paha.
Pertama, minum banyak air. Air sangat penting untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan termasuk dalam usaha mengilangkan masalah selulit. Semakin banyak lemak yang ingin Anda bakar, semakin banyak cairan yang Anda butuhkan.
Kedua, diet sehat. Pastikan Anda makan makanan yang penting untuk menjalani diet sehat sehingga bisa mengurangi lemak tubuh dan mencegah selulit. Sebaiknya Anda konsumsi makanan yang kaya akan protein, sayuran, dan buah-buahan.
penampakan selulit di paha |
Ketiga, olahraga. Ini adalah cara yang sangat efektif untuk menghilangkan selulit. Melakukan olahraga terutama olahraga kardiovaskular dapat membantu menyingkirkan selulit dari tubuh Anda. Oleh karena fokus pembahasan tulisan ini hanya pada daerah paha, maka Anda bisa melakukan olahraga lari, jalan-jalan, atau bersepeda yang lebih banyak gerakan kaki secara keseluruhan. Ketiga jenis olahraga tersebut bisa membantu membakar lemak penyebab selulit di area paha.
Keempat, pijatan. Para ahli meyakini bahwa pijatan dapat membantu membakar lemak tubuh. Manfaat memijat tubuh adalah untuk meningkatkan peredaran darah di daerah yang sering timbul tumpukan lemak sehingga akan bisa mengurangi selulit. Sebaiknya, Anda lakukan pijat tubuh secara teratur untuk dapat menghilangkan selulit. Dan mungkin akan membutuhkan waktu berbulan-bulan uuntuk melihat hasilnya.
Kelima, gunakan lotion dan krim khusus selulit. Ini adalah cara yang paling sering dipakai untuk menghilangkan selulit dari tubuh. Cara penggunaannya seperti krim dan lotion yang biasa dipakai sehari-hari. Oleskan krim dan lotion di area paha Anda dengan lembut. Krim dan lotion ini dapat membantu mengencangkan kulit dan mengurangi selulit.
Demikianlah lima cara menghilangkan selulit di paha yang dapat Sarkliwon bagikan kali ini. Akan tetapi, sebaiknya Anda tetap berkonsultasi ke dokter ahli kulit dan kecantikan supaya mendapatkan petunjuk dan prosedur medis yang benar dan tepat dalam menangani selulit di paha. Semoga bermanfaat.
0 Response to "5 Cara Menghilangkan Selulit Di Paha Anda"
Posting Komentar
Sampaikan komentar Anda dengan sopan.