Bawang putih telah lama dikenal oleh manusia sejak ribuan tahun lalu. Selain digunakan sebagai bumbu penyedap masakan, bawang putih juga banyak dimanfaatkan dalam menjaga kesehatan dan pengobatan penyakit. Herbal ini kaya akan kandungan zat yang bermanfaat seperti allicin, selenium, mangan, magnesium, potasium, flavonoid, kalsium, vitamin B6, dan vitamin C.
Allisin pada bawang putih merupakan zat anti jamur, anti biotik, dan anti kuman. Oleh karena itu, bawang putih dimanfaatkan untuk menangani penyakit seperti herpes, kutil, diare, flu, dan batuk.
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa bawang putih dapat mencegah dan mengobati kondisi kesehatan dan penyakit tertentu seperti demam, kolesterol, penyakit kardiovaskuler, dan tekanan darah tinggi.
Berikut ini adalah lima manfaat bawang putih untuk kesehatan:
Pertama, sebagai anti inflamasi. Kandungan senyawa belerang atau sulfur pada bawang putih memiliki efek sebagai anti inflamasi dengan menghambat aktivitas enzim inflamasi. Bawang putih beekhasiat memberi perlindungan terhadap rasa sakit akibat arthritis dan penyakit asma.
Kedua, melindungi dari penyakit kardiovaskuler. Bawang putih sudah sangat terkenal sebagai obat alami untuk menurunkan tekanan darah tinggi dan kolesterol tinggi. Selain itu, bawang putih mampu melindungi Anda dari penyakit jantung dan stroke. Bawang putih juga dapat merangsang oksida nitrat untuk melebarkan pembuluh darah. Bahkan sebuah studi menemukan bahwa mengkonsumsi bawang putih sebanyak 600 mg setiap hari dapat menurunkan kadar kolesterol yang tinggi.
Ketiga, mencegah kanker. Sebuah studi menunjukkan bahwa mengkonsumsi bawang putih secara teratur membantu mengurangi risiko terkena penyakit kanker usus besar dan perut. Bawang putih memiliki kemampuan untuk mengurangi pembentukan senyawa karsinogenik penyebab kanker. Selain itu, kandungan mineral seperti sulfur dan selenium yang bermanfaat sebagai anti kanker.
Keempat, mengatur kadar gula dalam darah. Bawang putih mampu meningkatkan pelepasan insulin dalam tubuh sehingga kadar gula darah dapat dikendalikan.
Kelima, sembuhkan sakit gigi. Sifat anastesi dan antibakteri yang dimiliki bawang putih dapat membantu mengobati sakit gigi.
Demikian lima khasiat dari bawang putih yang dapat Sarkliwon bagikan. Semoga bermanfaat.
0 Response to "5 Manfaat Penting Bawang Putih Untuk Kesehatan Anda"
Posting Komentar
Sampaikan komentar Anda dengan sopan.